Laman

Rabu, 22 Februari 2012

Seimbang


Pagi yang cerah menyuntikkan banyak ide di fikiran saya, lantas lahirlah satu posting singkat ala kadarnya ini...
sumber
Di landa banyak cobaan akhir-akhir ini membuat saya menyadari satu hal, bahwa menurut saya hidup itu haruslah seimbang...
Jika pribadi kita ialah seorang yang cerewet alias banyak omong maka kita juga harus mau banyak mendengarkan, mendengarkan cerita atau curhatan orang lain, mendengar pendapat orang lain, bahkan mendengarkan isi hati sendiri. Maka jadilah pendengar yang baik, jangan pernah mengabaikan.
sumber
Jika kita sudah banyak sekali menerima, menerima pemberian dari Allah (baik itu Rejeki, umur, nikmat kebersamaan, tempat tinggal, kesempatan dan lain sebagainya), termasuk menerima banyak hal dari kebaikan sekitar, seharusnya membuat kita semakin ada usaha untuk bisa banyak memberi, memberi banyak manfaat bagi sesama, walau hanya sebuah senyuman.
sumber
Jika selama ini kita sering kali menasihati orang lain, mengkritik orang lain atas setiap yang di perbuatnya yang menurut kita salah padahal belum tentu begitu, maka kita juga harus mau lebih banyak mendengar saran, tidak marah atau tersinggung ketika balik di kritik oleh sebagian orang yang lain, hidup di dunia dengan berbagai macam bentuk manusia seharusnya membuat kita semakin sadar bahwa kita tengah hidup di dalam dunia yang penuh dengan keragaman. Maka hargailah perbedaan.
Nah jika setiap hari kita telah merasakan betapa nikmatnya bernafas, nikmatnya sehat, nikmatnya rupa yang menawan dan cantik, nikmat tubuh yang proposional yang telah diberikan oleh-NYA, maka kita juga harus siap untuk suatu saat nanti akan menghadapi kematian dan meninggalkan semua yang kita sayang di dunia persinggahan ini, meninggalkan semua harta yang susah payang di kumpulkan, maka untuk itu jadikanlah tiap harinya menjadi hari yang istimewa, hari yang penuh makna, penuh kebahagiaan, penuh rasa syukur, penuh dengan nikmat berbagi, penuh dengan kesempatan yang telah kita raih maka sekalipun mati esok takkan ada penyesalan.
Dan jika kita semakin tau (semakin banyak pengetahuan yang diserap, semakin pintar) maka seharusnya membuat kita semakin merasa... (merasa bahwa kita hanyalah manusia yang ngga luput dari khilaf, kita hanyalah manusia yang penuh dengan batas) maka janganlah menjadi sombong.. :D peduli terhadap sesama...
masa kalah sama padi... yang semakin berisi semakin merunduk.. :D

SEMANGAT PAGI..!!!

Terimakasih untuk kakak-kakak Blogger yang selalu menulis dengan hati, menulis dengan penuh makna, menulis untuk mengingatkan sesama, kepada seluruh warga Bloofers dan teman-teman blogger yang lain yang ngga bisa di sebut satu-satu, atas komentar-komentarnya di tiap postingan saya, dan untuk nasihat yang telah di berikan kepada saya dengan penuh kesabaran :D terimakasih banyak... ^_^

#efekbacabukuTereliye :)

37 komentar:

Si Belo mengatakan...

semua yang kita punya hanya sementara di titipkan.. :) *Alhamdulillah dengan semua nikmatNYA*

selvi mengatakan...

wah nice posting, semangat sekali...

semangat pagi juga :), jadi ikutan semangat nyambut hari ini :)

Unknown mengatakan...

hidup harus seimbang, pola makan harus seimbang, keseimbangan alam juga harus kita jaga #hayah
icikiwir nona enno makin wise and mantap aja

Unknown mengatakan...

@Naya Elbetawi

siiip... setuja sama mpo' Nay hehe

Alhamdulillah.. :D

Unknown mengatakan...

@selvi

semangat Ukhti... :D

Unknown mengatakan...

kalo bumi aja harus seimbang, maka memang hidup juga harus seimbang ya :)

EYSurbakti mengatakan...

betul nenng .. tanpa keseimbangan hidup kita gampang goyah dan jatoh
hehehe
smangat cuy

Sarah mengatakan...

harus seimbang yah bisa semua dpt tertunaikan dg baik :)

salam kenal dan izin follow yah

Mulki Rakhmawati mengatakan...

jika tidak fokus maka akan jatuh, jika tidak seimbang maka akan hancur :) nice post sist!

Ilham mengatakan...

Subhanallah membuaku tersadar... trims buat tulisannya yang mencerahkan... :)

Unknown mengatakan...

Mantab,,sebuah renungan yg perlu diresapi.,pak de ikut nyimak Retno

Mochammad Nasrulloh mengatakan...

nah loh ini postingan pagi hari, lah ane bwnya malam masi dapet ngeresapi gak yak. qiqiqiq

nikmati yang ada dengan iman gitu aja dah
kekeke

Tabah mengatakan...

semangat pagi juga. . . . tak ada yang abadi. . .. saling berbagi harus mmenjadi hal yang pasti. . .

Annur Shah mengatakan...

setuju...

semangka yah ENNO....

outbound malang mengatakan...

hidup harus selalu semanat dan heppi ya gan

Unknown mengatakan...

@Syifa Azz

setuju deh sama kamu :D

Unknown mengatakan...

@EYSurbakti

betul.. semangat akhiy :)

Unknown mengatakan...

@Sarah

salam kenal sarah.. monggo... makasih ya.. :D

Unknown mengatakan...

@Mulki Rakhmawati

setuju... :D

makasih mba Mulki, do'a kan enno biar ngga jatuh lagi ya,, :D

Unknown mengatakan...

@Ilham

alhamdulillah.. senang bisa berbagi.. :D
saama-sama.. sering-sering mampir kesini yah.. sharing bareng.. :D

Unknown mengatakan...

@Kang Sukir makasii pak'de.. aku juga suka cerpen2nya pak de.. mantap hehehehe

Unknown mengatakan...

@naspard hahahaha ada2 aja kamu... :P

Unknown mengatakan...

@Susu Segar

setuju deh sama kamu.. :D

Unknown mengatakan...

@Annur EL- Kareem semangka juga ya ukhti.. :D

Unknown mengatakan...

@outbound malang betul gan.. :D

Iskandar Dzulkarnain mengatakan...

sayangnya ga bisa seimbang yah di dunia ini
pasti ada kecenderungan :-)

Unknown mengatakan...

@Iskandar Dzulkarnain iya sih.. pastinya begitu tapi di coba akh.. jangan menyerah. hehehe

yus yulianto mengatakan...

semakin banyak tahu, sebenarnya semakin menyadarkan kita bahwa sebenarnya kita ini tidak tahu apa-apa. :D

HP Yitno mengatakan...

Hidup emang harus seimbang sob. Kalau tidak ada keseimbangan, dunia ini juga akan hancur kan? Ada memberi dan ada menerima, ada yang curhat dan ada yang mendengarkan. Semua diciptakan berpasang-pasangan. Semua butuh keseimbangan untuk mempertahankan ekosistem.

Tabah mengatakan...

kunjungan siang. . .. . :p

BagiBagiBlog mengatakan...

Amazing!!!
Setuju Banget kalo Hidup itu harus seimbang!!!
Karna dg hidup seimbang itu akan merasakan hidup yang sebenarnya.

Tapi untuk jadi seimbang itu emang tak semudah yang Kita kira..
mungkin butuh kepekaan akan sekitarnya... kalo itu Ayas masih blum mampu!!!
Hwehehee...

Unknown mengatakan...

@yus yulianto iyah.. makanya jangan lah menjadikan kita sombong, orang yang punya sifat sombong takkan masuk surga.. :)

Unknown mengatakan...

@HP Yitno betul betul betul.. terimakasih sudah menyimpulkan dan melengkapi tulisan saya mas :)

Unknown mengatakan...

@BagiBagiBlog ^_^ ayoo jadkan hidup lebih berwarna dengan cara menjalaninya dengan penuh semangat kawan.. :D

EYSurbakti mengatakan...

woho ..
jangan lupa bersyukur juga .. hheee

Tabah mengatakan...

kunjungan siang lagi. . . . beloma da yang baru yah. . .

abang ichal mengatakan...

haha... kok gajahnya gitu...
betul deh seimbangg

Thanks for like this :)